PLN dan Pemprov DKI Gelar Aksi Tanam Pohon di Bantaran Sungai Untuk Masa Depan

    PLN dan Pemprov DKI Gelar Aksi Tanam Pohon di Bantaran Sungai Untuk Masa Depan
    Photo: Jajaran PLN dan Pemprov DKI Jakarta saat menanam pohon

    JAKARTA - PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta gelar aksi tanam pohon di bantaran Sungai Kalideres, Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat pada Jumat (29/12). Aksi ini dilakukan bukan hanya aksi penghijauan, tetapi bentuk kontribusi PLN untuk menyumbangkan oksigen bagi langit Jakarta.

    General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran mengatakan bahwa PLN telah menanam sebanyak 2.324 pohon produktif dan pohon pelindung, tersebar di seluruh wilayah Jakarta, khususnya di Daerah Aliran Sungai (DAS).

    "Kegiatan tanam pohon ini merupakan bentuk sumbangsih PLN dalam menciptakan lebih banyak oksigen untuk kota Jakarta, serta turut berperan dalam mengurangi polusi di Jakarta, " ungkap Lasiran.

    PJ Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono saat menghadiri aksi tanam pohon tersebut mengapresiasi langkah PLN dan mengucapkan terima kasih kepada PLN dalam upaya menghijaukan Kota Jakarta.

    "Ini adalah gerakan PLN Peduli lingkungan, salah satu bagian dari kegiatan _corporate social responsibility_ (CSR) PLN. Dimana kegiatan CSR PLN tidak hanya ini saja, tetapi juga ada kegiatan lainnya, seperti membina petani, warga, dan UMKM, " ungkap Heru.

    General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran menambahkan sepanjang tahun 2023, PLN telah melakukan berbagai kegiatan CSR, seperti pembinaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan masyarakat untuk menumbuhkan pertumbuhan ekonomi warga.

    "PLN juga memohon dukungan dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam menyukseskan kegiatan CSR PLN yang memiliki manfaat langsung bagi warga Jakarta, " tutup Lasiran.

    Sekilas Tentang PLN UID Jakarta Raya.


    PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya adalah salah satu unit di bawah PT PLN (Persero) yang menjalankan fungsi pendistribusian listrik sampai ke pelanggan. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. Mengimplementasikan aspirasi tersebut uyang dengan tetap mendukung program Pemprov DKI Jakarta, PLN UID Jakarta Raya melengkapi dengan Jakarta Smart Electricity (JSE) 3.0 dengan 6 pilar yaitu Smart Services, Smart Business, Smart Infrastructure, Smart Living, Smart Mobility, dan Smart Sustainibility. PLN dapat dihubungi melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di PlayStore atau AppStore.***

    pln uid jakarta pln jakarta pemprov dki jakarta pln tanam pohon
    Suferi

    Suferi

    Artikel Sebelumnya

    Employee Volunteer Program, PLN Kumpulkan...

    Artikel Berikutnya

    Sumbar Dukung Kongres IPNU Tahun 2021 Diadakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polres Karawang, Bhabinkamtibmas Desa Mulyasejati Aipda Tono Ngawangkong Bersama Di Wilayah Desa Mulyasejati Kec. Ciampel Kab. Karawang.
    Polres Karawang, Bhabinkamtibmas Desa Mulyasejati Aipda Tono Ngawangkong Bersama Di Wilayah Desa Mulyasejati Kec.Ciampel Kab.Karawang.

    Ikuti Kami